Nazroel.id – Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia berhasil melangkah ke Final Piala Suzuki AFF 2016 setelah mengandaskan impian tuan rumah Timnas Vietnam di Semifinal, Game 2, Rabu, 7 Desember malam, di Stadion My Dinh. Tidak heran tagar #AyoINDONESIA mendunia di linimasa media sosial.
“Serangan Vietnam bertubi-tubi 7 hari 7 malam,”ujar komentator Bung Ahay alias Hadi Gunawan di salah satu TV Nasional yang sempat jadi perbincangan di media sosial, ditambah dengan kalimat unik lainnya seperti “Angkat kotak Penalti” dan “Cantik sekali Kurnia Meiga”.
Sampai-sampai ada kalimat seperti ini dari akun PES Indonesia
“Konami haris bikin difficulty baru di PES2018: “gelombang serangan 7 hari 7 malam” tweps akun PES_ID
Bagaimana tidak, perjuangan Timnas Indonesia cukup melelahkan dan begitu gigih karena Indonesia terus dibombardir oleh Vietnam, terbukti seperti dicuitkan oleh akun panditfootball yang ahli dalam urusan pengolahan data statistik pertandingan sepakbola.
Hal ini tidak terlepas dari doa dan perjuangan luar biasa dari para pemain.
Gol Indonesia hadir dari usaha cantik Boaz yang diakhiri oleh Stefano Lilipaly setelah pemain belakang Vietnam kepanikan. Kemudian Vietnam berbalik unggul dan memaksa Indonesia harus lanjut ke babak perpanjangan waktu walau Vietnam hanya bermain 10 orang tanpa Kiper pengganti. Dan akhirnya, aksi Ferdinand Sinaga berbuah tendangan penalti yang sukses menjadi gol oleh eksekutornya, Manahati Lestusen.
Tendangan mistis dari kapten Boaz Solossa! Diselesaikan oleh Lilipaly. Vietnam 0-1 Indonesia #AyoIndonesia pic.twitter.com/tuPSiyI4l5
— #AyoIndonesia (@panditfootball) December 7, 2016
Manahati Lestusen! Vietnam 2-2 Indonesia. Agregat 3-4 untuk Indonesia #AyoIndonesia pic.twitter.com/hA40XyAriM
— #AyoIndonesia (@panditfootball) December 7, 2016
Akhirnya euforia kemenangan pun hadir, menjadikan tagar #AyoINDONESIA trending topik dunia
Kita masuk final! #AyoIndonesia pic.twitter.com/s5S1Oj6bjL
— #AyoIndonesia (@panditfootball) December 7, 2016
Tidak hanya itu, sang kapten Boaz Salossa pun ikut penuhi ciutan #AyoINDONESIA hingga menjadi trending topik dunia.
https://twitter.com/Boaz86Salossa/status/806511968425222144
Diikuti oleh para Artis, dan Netizen lainnya bahkan Menteri Olahraga, Imam Nahrawi pun ikut mengekspresikan kegembiraannya.
https://twitter.com/AntasariAzharID/status/806507849652191233
https://twitter.com/S_NadseJKT48/status/806530049432109056
https://twitter.com/melodyJKT48/status/806515347322859520
https://twitter.com/C_MichelleJKT48/status/806509323652243459
Alhamdulillah! Bravo Timnas! Semoga meraih tempat terhormat di final #AFFSuzukiCup #AFFCup2016 #AFF2016 #AyoINDONESIA
— A Muhaimin Iskandar (@cakimiNOW) December 7, 2016
Sayangnya kemenangan ini nampaknya tidak diterima dengan baik oleh oknum pendukung Vietnam dengan melempar bis yang ditumpangi pemain dan ofisial timnas Indonesia.
https://twitter.com/pssi__fai/status/806522185615450112
Selamat Timnas Indonesia, jangan sampai kali kelima melangkah ke final tanpa gelar juara. Tahun 2016 adalah tahun dimana tim tidak diunggulkan menjuarai berbagai kompetisi di Dunia seperti Leicester City di Inggris, Portugal di Piala Eropa, dan di Uruguay pun demikian di mana Plaza Colonia yang nyaris terdegradasi musim sebelumnya berhasil menjadi juara Liga Clausura setelah mengalahkan tim raksasa Penarol.