Nazroel.id – Taksi menjadi alat transportasi yang mudah ditemui di Arab. Lalu bagaimana dengan Taksi online? Tentunya tidak ada Grab maupun Gojek, yang ada aplikasi Uber.
Seperti halnya ketika kami bepergian di Singapura yang bisa menggunakan Taksi online untuk bepergian.
Baca Disini : Tips Pakai Uber dan Grab di Singapura yang Mudah, Tanpa Janjian Telpon
Akhir Agustus 2022 kami sekeluarga berkesempatan Umrah mengunjungi Madinah dan Mekah. Tentunya disela-sela ibadah, kita bisa menyempatkan untuk ke tempat kuliner favorit seperti restoran cepat saji Al Baik.
Mencoba uber di Madinah
Sepulang sholat Jum”at, dipintu keluar mesjid Nabawi, kebetulan kami sering keluar di pintu 339, dipadati jamaah yang baru pulang sholat.
Waktu itu, Zahran ingin memcoba ayam albaik, dicari di map sekitar 3 km, suhu cukup panas sekitar 40 derajat celcius. Tidak berani menggunakan Taksi karena perlu berbasa Arab untuk tawar menawar, walaupun beberapa bisa berbahasa Inggris.
Akhirnya mencoba menggunakan aplikasi Uber, install, masuk menggunakan nomor handphone Indonesia, dan muncul verifikasi SMS.
Sayangnya waktu itu karena lalulintas padat, sehingga supir uber meminta untuk membatalkannya.
Akhirnya pakai Uber di Mekah
Kami ada jadwal wisata di sekitar Masjidil Haram, sesuai petunjuk salah satu akun youtube, albaik bisa jalan dari pintu makam Baqi.
Akhirnya kami memisahkan diri dari rombongan dan mengikuti map jalan menuju albaik yang berjarak sekitar 700 m.
Disinilah anak-anak merasa kelelahan dan akhirnya mencoba kembali Uber. Kami berenam memesan Uber Large dan mendapatkan mobil Hyundai pintu slider berlapasitas 6 orang dewasa.
Cara memesan cukup mudah, tentukan titik destinasi dan titik penjemputan, pembayaran cash menggunakan uang Real.
Kami sangat nyaman menggunakan aplikasi uber, tidak perlu menawar, dan supirnya juga kebetulan bisa berbahasa inggris.