X
    Categories: Traveling

Begini Perayaan Hanami atau Cherry Blossom di Jepang

Tidak terasa kemarin merupakan perayaan kedua Cherry Blossom atau festival musim semi (hanami) untuk saya. Akhir Maret tahun lalu adalah pengalaman pertama mengikuti perayaan ini.

Awalnya saya tidak tahu apa itu hanami ternyata adalah suatu tradisi orang Jepang dalam menikmati keindahan bunga sakura. Mekarnya bunga sakura merupakan lambang kebahagiaan telah tibanya musim semi. Hanami identik dengan makan bersama keluarga terdekat atau teman di bawah bunga sakura yang sedang mekar.

Semua warga di Kumamoto berbondong-bondong menuju tempat dimana Sakura banyak tumbuh, dan Kumamoto Castle lah pilihannya. Di luar area castle banyak yang menjual makanan dan minuman untuk dibawa ke tempat makan bersama.

Setelah menemukan tempat yang cocok mulai menggelar tikar dan ngobrol serta berdoa menurut keyakinannya.

Kumamoto Castle yang biasanya tutup di malam hari, khusus untuk perayaan ini dibuka sampai malam. Dan inilah bunga sakura di malam hari

nazroelwathoni: Hi, selamat datang di blog pribadi saya yang dikemas santai dan mengutamakan manfaat. Hanya sekedar menuliskan apa yang ada di kepala saya ketika menulis di blog ini. Semoga bermanfaat!
Related Post