X
    Categories: Blogging

Situs Ini Bisa di Lockdown Facebook, Tolong Bantu Ya!

Nazroel.id – Sosial media facebook dengan alogaritmanya bisa saja membuat beberapa situs yang tak bersalah diklaim sebagai pelanggar pedoman komunitasnya. Hal ini ternyata terjadi sama situs kesayangan kita nazroel.id.

Situs ini sudah di lockdown facebook yang artinya tidak bisa memposting status dengan menyertakan link situs ini.

Silahkan coba posting apapun dengan link alamat nazroel.id, maka dengan teganya facebook menganggap bahwa situs ini melanggar aturan facebook. Sungguh tidak adil, melanggar dari mana?

Sedangkan tidak diberikan tombol appeal atau laporan kesalahan seperti yang ada di fiturnya twitter, mereka dalam 48 jam sigap untuk menjawabnya.

Satu-satunya cara adalah dengan bantuan massive dari para pembaca setia untuk melaporkan bahwa hal ini adalah tidak benar, dan mohon untuk di kembalikan sebagai status yang bersih bukan spammer alias tidak melanggar guideline komunitas facebook.

Situs ini telah berumur 10 tahun, oleh karenanya bila teman-teman ingin tetap situs ini ada, mohon meluangkan sedikit waktunya untuk melaporkan bahwa situs ini tidak melanggar standar guideline dari facebook community.

Berikut adalah langkah-langkahnya :

  1. Silahkan masuk ke akun facebook
  2. Tulis status dengan alamat https://nazroel.id/ atau postingan artikel
  3. Klik let us know atau report
  4. Tulislah dikolom inbox bahwa ini merupakan kesalahan facebook mohon untuk diperbaiki.

Berikut adalah contoh-contoh screenshoot pelaporannya

Terimakasih telah membantu agar situs ini tidak terus di lockdown facebook.

UPDATE : Terimakasih atas bantuannya… lockdownnya sudah dibuka facebook berkat laporan pembaca setia situs ini..

nazroelwathoni: Hi, selamat datang di blog pribadi saya yang dikemas santai dan mengutamakan manfaat. Hanya sekedar menuliskan apa yang ada di kepala saya ketika menulis di blog ini. Semoga bermanfaat!
Related Post