Naek kelas

Bahagianya Naik Kelas, Submit Paper, Kontrak Kerjasama dan Tawaran Iklan

Bahagianya Naik Kelas, Submit Paper, Kontrak Kerjasama dan Tawaran Iklan. Itu kayaknya judul yang tepat yang bisa menyimpulkan kegiatan hari ini dimana merupakan hari libur.

Hari libur pergantian semester yang hanya diberi waktu 2 hari, padahal di laboratorium lain sampai 4 hari. Itulah anehnya departemen tempat ku saat ini, cocok lah dengan member-membernya yang juga relatif aneh dan unik, ga percaya? coba obrak-obarik aja kategori catatan harian Jepang hehehe

Tulisan kali ini kategorinya mau diborong ah… tentang catatan harian di Jepang dan blogger.

Naik Kelas alias kenaikan tingkat

Siapa bilang naik kelas tidak terjadi di program pasca sarjana di Jepang, buktinya saya naik kelas dari D2 ke D3 dan dibuktikan dengan pindahnya absen unik nan sederhana yang ketika ditanyakan ke universitas lainnya di Jepang tidak ada yang menggunakan sistem absen ini.

Naek kelas

Putih artinya ada dikampus dan kuning artinya tidak dikampus alias sudah pulang atau belum datang. Contohnya, nama saya putih menandakan saya rajin datang di hari libur ini hehehe

Akhirnya submit paper pertama

Kebahagiaan yang kedua adalah paper pertama baru disubmit oleh prof-ku. Butuh waktu 4 bulan hanya sekedar revisi dengan para asosiate prof-nya. Semoga diterima, janji deh kalo diterima akan buat tips dan trik cara publikasi jurnal ilmiah di IF yang lumayan besar.

Karena saya lebih senang banyak yang mengikuti jejak saya daripada hanya jago sendiri bisa publikasi internasional.

Kontrak kerjasama pertama bidhuan dengan caping kelar

Setahun berjibaku di dunia maya, ternyata sudah mulai menuai hasil. Salah satunya adalah dengan rampungnya kontrak kerjasama dengan pihak perusahaan Caping. [Baca : Dapat Tawaran Kerjasama dari Aplikasi Berita Mobile Caping]

Baca ini yuu :   Sekalinya Diliput Media Indonesia, Kumamoto Disebut Pelosok Selatan Jepang

Bukan nilai atau jenis kerja sama yang dibanggakan, tetapi penghargaan bahwa bidhuan itu saat ini mulai dikenal dan dirasa banyak memberikan manfaat bagi para pengunjungnya.

Slogan “Menulis dengan hati” adalah kunci sebenarnya dalam dunia per-blogger-an

Ada yang tertarik pasang banner iklan di bidhuan

Sebetulnya sudah beberapa kali ada yang berminat untuk memasang iklan banner di bidhuan.com, hanya kontennya berbau judi, obat kuat serta pelangsing dan lainnya. Oleh karenanya saya tolak mentah-mentah.

Tapi kali ini mendapat suatu kehormatan ketika perusahaan e-commerce besar mulai tertarik untuk memasng banner.

Untuk pertama kalinya saya buatkan tarif iklan di bidhuan.com yang merupakan tarif promo super murah.

Lihat Tarif Iklan banner di Bidhuan

Sekali lagi, bukan nilai nya yang dilihat, tapi penghargaan dari peminat pemasang iklan yang sudah mengganggap bidhuan.com termasuk situs yang memiliki nilai komersial.

About nazroelwathoni

Hi, selamat datang di blog pribadi saya yang dikemas santai dan mengutamakan manfaat. Hanya sekedar menuliskan apa yang ada di kepala saya ketika menulis di blog ini. Semoga bermanfaat!

Check Also

Pindah Hosting, Bersiap untuk Hadapi Masalah Migrasi

Nazroel.id – Sejak Maret 2016 hingga Maret 2021, nyaman dengan fasilitas dan layanan dari salah …

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.